Masjid Huaisheng (Memorial Mosque) di Kota Guangzhou, Cina
http://www.republika.co.id
Masjid Qingjing di Kota Quanzhou, Provinsi Fujian salah satu masjid yang tertua di China
http://kotatour.wordpress.com
http://kotatour.wordpress.com
"Carilah Ilmu Sampai ke Negeri China".
Hadits di atas tidak hanya terkenal dikalangan santri di
pesantren, tapi saat ini sudah menjadi istilah umum dikalangan khalayak ramai
yang menggambarkan bagaimana kita harus belajar bahkan sampai ke negeri
Tiongkok.
Ya, Tiongkok, siapa yang tidak tahu negeri yang saat ini
menjadi magnet kemajuan dalam segala hal ini. Negeri yang berlandaskan sistem
komunis ini mungkin banyak yang tidak tahu kalau di balik sistem politik dan
ekonominya yang sosialis ternyata memendam sejarah panjang masuknya Islam di
kawasan Asia.
Lalu siapa sebenarnya yang menyebarkan Islam di Tiongkok?
Dari berbagai literatur dan penuturan beberapa tokoh
muslim Tiongkok yang pernah saya temui, yang paling masyhur adalah sahabat
sekaligus salah satu paman Rasul yaitu Saad bin Abi Waqqash yang makamnya
terletak di kota Guangzhou propinsi Guangdong.